PENGAMBILAN SUMPAH PNS BPK

Senin, 25 November 2019, pukul 09.00 WIB, BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah melaksanakan pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil (PNS), yang bertempat di auditorium BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah.
Acara ini dipimpin oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Tengah dihadiri para pejabat struktural di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah, para undangan, rohaniawan dan para saksi. Pengambilan sumpah PNS tersebut dilaksanakan sesuai agama yang dianut PNS dan dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil. Dalam sambutan, Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Tengah menyampaikan agar para PNS selalu ingat akan janji dan sumpah PNS serta memelihara hubungan yang baik antar pegawai sehingga tercipta lingkungan kerja yang kondusif. Kepala Perwakilan juga menghimbau agar selalu berkinerja baik, selalu belajar, dan meningkatkan kemampuan diri, memegang teguh integritas, independensi, dan profesionalisme. Belajar untuk mencintai pekerjaan, lakukan segala sesuatu dengan sebaik-baiknya, dan penuh dengan keikhlasan