Rabu, 6 Maret 2024, Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Tengah, M. Ali Asyhar menghadiri kegiatan “Stakeholder Day Tahun 2024” di aula Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (Kanwil DJPb) Provinsi Kalimantan Tengah. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pemberian apresiasi kepada satuan kerja atas capaian pelaksanaan anggaran tahun 2023.
Kegiatan dimulai dengan lagu Indonesia Raya dan doa. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Tengah, Wawan Juswanto. Dalam sambutannya, Wawan Juswanto mengharapkan kerjasama para Kuasa Pengguna Anggaran (KPA), para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pimpinan Cabang Bank Mitra Kerja Satuan Kerja untuk berkolaborasi bersama mengawal pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan penyaluran Transfer Keuangan Daerah (TKD) untuk kemajuan perekonomian Kalimantan Tengah. Pada kesempatan tersebut, BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah memperoleh penghargaan “Terbaik Kedua Penilaian IKPA Terbaik Kategori Pagu Sedang Bobot Besar Tahun Anggaran 2023” yang diterima langsung oleh Kepala BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah.