Mengemas Informasi Publik yang Transparan, BPK Kalteng Gelar Sharing Session

Kamis, 5 Desember 2024, BPK Kalteng berkolaborasi dengan TVRI Kalteng menyelenggarakan Sharing Session “Mengemas Informasi Publik yang Transparan di Era Digital dengan Akurasi dan Interaksi” yang dihadiri oleh perwakilan media dan humas dari beberapa instansi vertikal seperti Bank Indonesia, BPKP, BPS, OJK, Kanwil Ditjen Perbendaharaan, KPP Pratama, dan KPKNL.  Kegiatan dibuka oleh Kepala Sekretariat Perwakilan, BPK Kalteng, Mudji Sugihardjo.

Di era digital yang serba cepat ini, informasi berkembang begitu pesat dan hampir semua orang memiliki akses yang lebih mudah untuk mendapatkan dan menyebarkan informasi. Oleh karena itu, sebagai instansi pemerintahan yang memiliki kewajiban untuk menyampaikan informasi yang benar, jelas, dan akurat kepada masyarakat, kita dituntut untuk lebih bijak dalam mengelola dan mendistribusikan informasi, tutur Kepala Sekretariat Perwakilan dalam sambutannya pada saat membuka acara. Lanjutnya, Kegiatan ini juga menjadi ajang berbagi pengalaman dan pengetahuan, serta diskusi yang sangat relevan dengan tantangan komunikasi publik di era digital.

Riza Krisna Effendi dan Jadmiko A. Wicaksono dari TVRI Kalteng berbagi ilmu dan pengalaman seputar penulisan berita yang efektif serta teknik pengambilan video dan foto berita. Selanjutnya dilakukan tanya jawab serta berbagi informasi dan pengalaman dengan harapan dapat menambah wawasan baru dan meningkatkan kompetensi dalam penyampaian informasi publik. Kegiatan ditutup dengan foto bersama.