Senin, 4 November 2024, BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah menerima kunjungan belajar dari mahasiswa jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Palangka Raya. Kunjungan belajar ini merupakan penerapan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan Outcome Based Education (OBE). Kegiatan tersebut sejalan dengan program BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat di Kalimantan Tengah yaitu PUKAT KALTENG (Pusat Edukasi Masyarakat di Kalimantan Tengah). BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah ingin memberikan nilai tambah kepada masyarakat melalui edukasi selain menjalankan tupoksi pemeriksaan keuangan daerah. Kegiatan edukasi kepada para mahasiswa bertajuk “Mengenal Lebih Dekat (MeLeKat) BPK”.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Tengah yang diwakili oleh Kepala Sekretariat Perwakilan, Mudji Sugihardjo. Dalam sambutannya, Kepala Sekretariat Perwakilan menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap dapat memberikan tambahan pengetahuan bagi mahasiswa terkait praktek audit di BPK. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Jurusan Akuntansi FEB Universitas Palangka Raya menyampaikan ucapan terima kasih kepada BPK Kalteng yang telah menerima kunjungan mahasiswa dan berharap kerja sama dengan BPK Kalteng dapat terus berlanjut.
Pemaparan materi disampaikan oleh Pemeriksa Ahli Madya, Sumarsana dengan moderator Dosen FEB Universitas Palangka Raya, Christian Ether. Materi yang disampaikan oleh narasumber terkait ke-BPKan dan pemeriksaan. BPK Kalteng juga melaksanakan pre test dan post test untuk mengukur pemahaman seluruh mahasiswa yang hadir.