Rabu, 8 Maret 2023, Bahtiar Arif selaku Sekretaris Jenderal BPK RI melantik dan mengambil sumpah 1283 pegawai yang terdiri 1249 Pejabat Fungsional Pemeriksa (PFP) dan 34 Pejabat Fungsional Pranata Komputer (PFPK) di Lingkungan Pelaksana BPK. Pelantikan ini termasuk 31 PFP dan 1 PFPK di Lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah. Dalam amanatnya, Bahtiar Arif berpesan agar PFP dan PDFK yang dilantik agar terus meningkatkan kapasitas, kemampuan, menjaga dan menegakkan nilai-nilai dasar dan juga terus berinovasi memberikan kontribusi terbaik bagi satuan kerja, bagi organisasi BPK dan bagi negara. Selain itu, agar melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan dedikasi yang tinggi, komitmen yang kuat dan tetap menegakkan integritas, menjaga independensi dan menerapkan secara professional dalam pelaksanaan tugas masing-masing.