Kamis, 24 November 2022 bertempat di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah dilaksanakan pembukaan On The Job Training (OJT) Pelatihan Jabatan Fungsional Pemeriksa Ahli Pertama Tahun 2022. Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Perwakilan, Bpk. M. Ali Asyhar dan dihadiri oleh para pejabat struktural, mentor dan peserta OJT. Kegiatan OJT dilaksanakan untuk memberikan kesempatan bagi para peserta OJT agar memiliki kemampuan dan wawasan dalam melaksanakan pemeriksaan secara riil terutama terkait perencanaan pemeriksaan baik dari aspek teknis subtansi maupun dukungan pemeriksaan.
Kegiatan OJT dimulai dengan laporan pelaksanaan kegiatan yang disampaikan oleh Kepala Sekretariat Perwakilan, Bpk. Mudji Sugihardjo dan dilanjutkan dengan pembukaan oleh Kepala Perwakilan. Selain membuka kegiatan, Kepala Perwakilan menyampaikan materi tentang perencanaan pemeriksaan Laporan Keuangan Pemeriksaan Keuangan Daerah (LKPD) dan kode etik BPK sebagai pembekalan awal bagi para peserta OJT.
Kegiatan OJT ini dilaksanakan mulai tanggal 24 November s.d 22 Desember 2022 yang diikuti 31 orang peserta. Dalam pelaksanaannya, para peserta OJT akan didampingi beberapa pejabat fungsional pemeriksa yang berperan sebagai mentor. Mentor berperan untuk membimbing dan mengawasi para peserta. Dengan adanya OJT ini diharapkan dapat memberikan gambaran terkait pemeriksaan dan membantu para peserta untuk lebih siap menjalankan perannya nanti sebagai Pejabat Fungsional.